Sabtu, 12 Desember 2009

PKMM MEDIA PEMBELAJARAN INTERAKTIF MELALUI FUN EDUCATIVE WEBSITE (FEW) UNTUK PELAJAR SMP


Program Kreativitas Mahasiswa Pengabdian Masyarakat (PKMM) merupakan program bantuan ilmu pengetahuan, teknologi dan seni dalam upaya peningkatan kinerja, membangun keterampilan usaha, penataan dan perbaikan lingkungan, penguatan kelembagaan masyarakat, sosialisasi penggunaan obat secara rasional, pengenalan dan pemahaman aspek hukum adat, upaya penyembuhan buta aksara dan lain-lain bagi masyarakat baik formal maupun non-formal. Alhamdulillah proposal kami lolos dan didanai. :) Dalam pengerjaan PKM ini kami dibantu oleh seorang dosen pendamping, Bu Dani Primanita. Maafkan kami ya bu, kalo hasilnya kurang memuaskan. Kami mengucapkan terima kasih banyak atas bimbingannya..
Untuk Abstrak dari pengerjaan PKMM kelompok kami adalah sebagai berikut :


Abstrak
Teknologi Informasi merupakan suatu hal yang penting saat ini. Penyampaian informasi jarak jauh yang sekarang ini sedang booming adalah melalui internet. Di dalam internet kita dapat mengetahui ribuan situs yang merupakan media efektif untuk mendapatkan informasi. Dalam peranannya internet dapat memiki dampak negatif yang berupa penyimpangan-penyimpangan yang apabila tidak selektif dan tidak digunakan sebagaimana mestinya akan menimbulkan kerugian.
Dunia pendidikan merupakan dunia yang penting bagi proses tumbuh kembang anak. Situs-situs pendidikan di Indonesia tidak mampu untuk menjawab kebutuhan pelajar dalam masalah pendidikan. Berdasarkan data menunjukkan bahwa pelajar SMP lebih banyak mengakses situs pertemanan daripada situs pendidikan. Hal itu dikarenakan situs-situs pendidikan di Indonesia jumlahnya kurang dan beberapa situs pendidikan yang telah ada tampilannya terkesan kaku dan kurang interaktif. Hal itu menyebabkan anak enggan untuk belajar melalui internet dan mereka memilih mengakses situs lain yang tidak berhubungan dengan pendidikan.
Oleh karena itu diperlukan suatu usaha untuk mengatasi masalah pendidikan. Dalam hal ini dibuat suatu website interaktif yang mengacu kepada kebutuhan siswa untuk pembelajaran dan mendapatkan informasi melalui internet. Untuk itulah dibuat Fun Educative Website (FEW) dimana unsur edukasi bersifat fun (menyenangkan) menjadi fokus utama dalam pembuatan website ini. Unsur fun disini yaitu bagaimana menciptakan suatu kondisi dimana pelajar senang untuk belajar dan merasa nyaman dalam penggunaan fungsional dan fasilitas dari website.
Dengan FEW (Fun Educative Website) diharapkan dapat menjadi wadah bagi pelajar untuk mendapatkan informasi pendidikan dan dapat digunakan untuk sharing serta bertukar pikiran antara pelajar yang satu dengan yang lain tanpa dibatasi oleh jarak. Jadi dengan adanya FEW ini para pelajar yang tergabung di dalamnya di seluruh Indonesia dapat berinteraksi dan menggunakan media website ini sarana pembelajaran yang efektif.

Kata Kunci: FEW, internet, pendidikan, fun, website


Tidak ada komentar:

Posting Komentar